Friday, March 18, 2016

Pencapaian Bukan Melulu Soal Uang

Tidak bisa dipungkiri kita ini hidup di jaman materialisme paling modern sepanjang sejarah peradaban manusia. Banyak hal dalam kehidupan ini yang hanya dinilai oleh materi.


Berapa banyak uangmu, apa jabatanmu, itulah hal yang paling sering orang tanyakan kepada kita mengenai pencapaian kita. Hingga seolah-olah hanya untuk uang dan jabatanlah kita hidup.

Pentingkah uang? Pentingkah jabatan? Jawabannya, tentu penting.

Lalu kenapa kita tidak boleh memiliki uang yang banyak? Kenapa tidak boleh punya jabatan tinggi?

Yang bilang seperti itu siapa? Yang bilang kita nggak boleh punya banyak uang siapa? Yang bilang kita nggak boleh punya jabatan tinggi siapa?


Kita boleh kok punya uang yang melimpah dan jabatan yang setinggi-tingginya. Karena sebenernya dengan punya uang banyak kita bisa lebih banyak memberi kepada sesama. Dengan punya jabatan yang tinggi kita bisa membantu lebih banyak orang.

Yang nggak bener itu kalau kita jadikan uang sebagai satu-satunya patokan keberhasilan kita. Karena masih banyak hal lain yang bisa kita capai yang nggak bisa dinilai dengan uang seperti pelajaran hidup, pengalaman, pertemanan, persaudaraan, dan masih banyak yang lainnya.

Kesimpulan:

Uang itu penting dan berguna, tapi bukan segalanya. Yuk jadi generasi muda yang cerdas, yang bisa menempatkan segala sesuatunya pada tempatnya masing-masing.

Salam muda!

No comments:

Post a Comment