Saturday, September 12, 2015

Tips motoran yang aman


15236156572 6c78ed1433
Seringkali kita melihat baik di televisi maupun koran mengenai kecelakan lalu lintas terutama pengendara motor. Dari tahun ke tahun angka kecelakaan di jalanan cenderung meningkat. Begitu banyak nyawa hilang percuma akibat kecelakaan di jalan. Tentu kita tidak mau itu terjadi pada kita kan? Sebenarnya kecelakaan bisa kita hindari kalau kita patuh pada "tata krama" berkendara.

Berikut saya akan kasih tips berkendara yang aman, terutama untuk pengendara motor:

1. Periksa terlebih dahulu kondisi motor 
Cek dahulu sistem pengeramannya, kopling, lampu, oli, spion, ban, dan lain sebagainya



2. Pastikan tubuh kita sedang fit

Kondisi tubuh yang kurang fit akan mempengaruhi kita dalam membawa kendaraan kita, tentu itu akan membahayakan diri sendiri dan pengendara yang lain. Kalau kita sedang tidak fit lebih baik jangan memaksakan diri.

3. Periksa Kelengkapan STNK dan SIM

4. Gunakan kelengkapan bermotor yang memenuhi standar

Pakai helm SNI, jaket, sepatu khusus biker, masker, dan sarung tangan. Apabila berkendara di malam hari gunakan rompi dengan warna cerah, tujuannya agar kita terlihat dengan jelas oleh pengendara lainnya.

5. Berkendaralah dengan santun

Jangan zig zag dan nyalip seenaknya sendiri karena itu akan membingungkan pengendara lain. Gunakan selalu klakson dan lampu sein kalau ingin nyalip, dan selalu nyalip dari sebelah kanan. Berkendaralah yang santun jangan ugal-ugalan!

6. Patuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada

Ini juga yang tidak kalah penting yaitu menaati rambu-rambu lalu lintas.

Demikian tips dari saya semoga bermanfaat. Ingat keluarga selalu menunggu di rumah! Patuhi selalu saffety riding!








Friday, September 11, 2015

Sejarah Angkringan: Wajib Tahu


2643779377 a0674440ce
Buat kamu yang pernah ke Jogja tentu tidak asing dengan yang namanya angkringan. Warung khas Jogja yang terkenal dengan nasi kucingnya ini dengan mudah dapat kita temukan di setiap sudut kota Jogja. Kurang afdol rasanya kalau kita ke Jogja belum nyicipan makan di angkringan sambil nongkrong bareng teman-teman.

Menu andalannya adalah nasi yang dibungkus oleh koran sebesar kepalan tangan yang isinya bisa oseng-oseng tempe atau sambal teri. Tersedia juga menu pelengkap lainnya seperti aneka gorengan, sate usus, sate telur puyuh, kepala ayam, ati ampela, dan yang paling saya sukain adalah sate keongnya. Untuk minumannya juga tergolong lengkap, ada es teh manis, teh manis anget, susu, kopi, dan yang paling maknyos menurut saya adalah susu jahe. Tenang masalah harga sangat merakyat kok.



Biasa warung ini buka mulai sore sampai tengah malam, tapi sekarang ada juga yang buka siang hari. Di daerah Bantul biasanya kita akan dengan mudah menemukan warung angkringan yang buka siang hari.

Pengunjungnya pun beragam, pria maupun wanita, dari anak-anak sampai dewasa, buruh pabrik maupun pegawai kantoran, mahasiswa, bahkan para eksekutif juga tidak sungkan untuk nongkrong di angkringan. Artinya angkringan adalah untuk semua kalangan.

Kalau kamu sering ke angkringan lalu tahukah kamu mengenai asal usulnya angkringan?

Angkringan pertama kali dipopulerkan oleh seorang pendatang dari Cawas, Kleten yang merantau ke Jogja bernama Mbah Pairo tahun 1950. Mbah Pairo mulai berjualan di kawasan Stasiun Tugu. Waktu itu belum pake gerobak seperti sekarang ini, Mbah Pairo menjajakan dagangannya masih dipikul.

Nama angkringan sendiri diambil dari bahasa Jawa -nangkring, yaitu duduk-duduk santai sambil mengangkrat satu kaki ke kursi. Karena memang dalam perkembangannya angkringan yang dipopulerkan Mbah Pairo tidak lagi dipikul, tapi pake gerobak. Pengunjung disediakan kursi yang biasanya kapasitasnya hanya muat untuk 8 orang.
Angkringan sendiri adalah bentuk perlawanan terhadap kemiskinan. Saat kantong kita lagi tipis, kita tidak perlu khawatir kelaparan, karena angkringan bisa jadi solusinya. Sedangkan pada awal beririnya tahun 1950, seperti yang kita tahu tahun itu Indonesia tidak seperti sekarang, waktu itu makan nasi adalah sesuatu hal yang mewah, yang hanya bisa dikonsumsi oleh kalangan tertentu saja. Dengan adanya angkringan ini masyarakat bawah bisa menikmati nasi dengan harga yang terjangkau, walau dengan porsi yang kecil.

Pada perkembangannya sekarang angkringan tidak hanya ada di Jogja, angkringan sudah menyebar ke daerah-daerah lain.

Itulah sejarahnya warung angkringan semoga dapat menambah wawasan para penbaca sekalian, dan terima kasih sudah mampir di blog sederhana ini. Salam

Secangkir kopi dari Bung Karno


4478810804 1d2533a67b
Selamat malam pemirsa, suatu ketika saya pernah membaca buku biografi Bung Karno yang ditulis oleh Cindy Adam. Saya memang pengagum berat pria tampan kharismatik itu. Banyak yang beliau ceritakan dalam otobiografinya itu, hanya saja tidak akan saya uraikan satu persatu di sini sekarang, mungkin lain kali ya. "Kita akan tahu apa yang benar-benar kita inginkan saat kita sedang sepi," begitu kurang lebih kata beliau di buku biografinya tesebut.

Saya terpana, amat terpana akan kata-katanya itu. Saat kita, bahkan mungkin sebagian besar manusia di dunia ini begitu membenci sepi, kita bisa bisa benar-benar terpukul saat kesepian datang, Bung Karno malah sebaliknya.



Seperti yang kita tahu, Bung Karno memang sudah akrab keluar masuk penjara pada zaman kolonial Belanda. Beliau kerap dilanda sepi dalam kungkungan dinginnya tembok penjara yang tidak lebih luas dari kamar mandi kita! Lantas apakah Bung Karno menyerah dan menghentikan perjuangannya setelah merasakan sepi dan dinginnya dinding penjara? Apakah Bung Karno lebih memilih memohon ampun pada Belanda agar segera bisa dibebaskan? Tidak! sama sekali beliau tidak menyerah! Bahkan beliau mulai bersahabat dengan sepi.

Dengan tidak banyaknya aktifitas Bung Karno selama dalam masa tahanan, justru saat-saat beliau gunakan untuk menyusun strategi melawan Belanda Selanjutnya. Bahkan Pledoi yang sempat menggugah dunia internasional kala itu -Indonesia menggugat- lahir di balik dingin dan sempitnya dinding penjara Suka miskin.

Karena kesepian itulah beliau tidak bisa berbuat banyak selain berpikir dan terus berpikir. Di dalam penjara yang sepi itulah Bung Karno "semedi" dan memikirkan ide-ide kemerdekaan. Semangatnya perlawanannya kepada pemerintahan kolonial semakin menggelora. Tak pernah padam!

Satu hal yang bisa kita petik pelajarannya sebagai anak muda penerus perjuangan beliau, kita sekarang hidup di jaman yang jauh lebih enak dari jamannya beliau, kita tidak perlu merasakan dinginnya dinding penjara, kita tidak perlu menghadapi serdadu-serdadu beland bersenjata lengkap. Kita hanya perlu mengisi kemerdekaan ini untuk mekajuan bangsa kita tercinta.

Kalau bukan kita, siapa lagi?

Thursday, September 10, 2015

Yang Harus Diperhatikan Sebelum Nembak Gebetan


 5439284542 2abd6d624b
Halo pemirsa di seluruh bangsa air dan bangsa tanah. Apa kabarmu hari ini? Baik selalu tentunya kan. Oh iya gimana nih malam minggunya besok? Udah ada teman kencan kan? Apa! Belum? Supeeer sekali!

Jadi masih jomblo? Udah gak jaman brooo!!!

Udah daripada kelamaan, setelah kemarin aku posting tips jitu move on dari mantan, di postingan kali ini aku kasih tips buat buat kamu yang berencana mau nembak gebetan.

Hal-hal yang harus kamu perhatikan sebelum nembak gebetan:



1. Pastikan kalian sudah cukup intens berkomunikasi

Kesalahan terbesar yang sering dilakukan oleh kaum muda pemula adalah belum apa-apa sudah maen tembak aja. Sebelum menyatakan cinta ke si dia pastikan dulu kalian sudah cukup intens berkomunikasi, entah itu lewat Bbm, Line, Whatsapp, sms, telfonan, atau bicara langsung.

2. Biarkan ia mengenalmu da kamu mengenalnya
Seiring intensnya berkomunikasi kemungkinan kalian mengenal satu sama lain makin terbuka lebar. Ceritakan padanya mengenai kegiatanmu, teman-temanmu, hobimu, atau apa saja. Tanyakan juga padanya mengenai minatnya. Biarkan proses ini mengalir sealami mungkin

3. Buat komunikasi yang menarik
Komunikasi yang menyenangkan akan membuat si dia nyaman saat berkomunikasi denganmu, dan akan senantiasa meridukanmu saat kamu gak ada untuknya. Gak nutup kemungkinan dia bakal nyariin kamu saat tiba-tiba kamu ngilang, gak sms atau Bbm dia.

4. Berikan dia perhatian-perhatian kecil
Mengucapkan selamat malam menjelang si dia tidur akan membuat dia merasa penting buat kamu. Tunjukan kalau kamu peduli padanya.

5. Bawa dia ke duniamu
Kamu akan main futsal bareng teman-temanmu, gak ada salahnya ngajak si dia. Teman-temanmu adalah duniamu, dengan memasukan si dia ke duniamu maka dia akan tahu kalau dia cukup berarti untukmu.

6. Ajak dia nonton film favoritnya
Kalau dia suka nonton film, ajak doi nonton di akhir pekan. Ini cara yang ampuh untuk kedekatan kalian. Selain itu ini juga cara yang jitu untuk ngetes apa kamu juga orang yang dia inginkan. Karena kalau dia tidak menginginkan kamu dia akan selalu punya sejuta alasan untuk nolak saat kamu ajak jalan.

7. Puji dia di banyak kesempatan
Semua orang suka dipuji. Untuk mengambil hatinya kamu jangan sungkan untuk memuji betapa cantiknya ia saat mengenakan dress biru itu, atau katakan betapa kamu telah luluh oleh senyumannya yang amat mempesona.

8. Sekarang kamu boleh nembak dia
Nah tunggu apa lagi, dia sudah masuk camp yang kamu buat, sekarang tembak dia.

Itulah tips dariku, semoga bermanfaat buat kalian yang lagi berencara nembak gebetanmu. Oh iya satu lagi, jomblo menahun sama sekali gak baik untuk kesehatan paru-parumu!